Pemkab Tanbu Bangun Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial Dengan Aplikasi SIKS-NG

- Wartawan

Jumat, 21 Juni 2024 - 03:03 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Detikbanua.com, BATULICIN – Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu (Pemkab Tanbu) melalui Dinas Sosial (Dinsos) menggelar bimbingan teknis (Bimtek) Aplikasi Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial Next Generation (SIKS-NG) dan pengelolaan Sistem Layanan Rujukan Terpadu (SLRT) Pusat Kesejahteraan Sosial (Puskesos).

Bintek dibuka secara resmi oleh Bupati Tanbu, Abah Zairullah Azhar melalui Kepala Dinsos Tanbu, Liana Hamita, Kamis (20/6/2024) di Banjarmasin.

“Peserta bintek adalah Camat, Kepala Desa, dan Operator SIKS-NG se-Kabupaten Tanah Bumbu,” ucap Liana Hamita.

Ia menyampaikan bahwa saat ini penerima bantuan sosial sudah semakin tepat sasaran dengan adanya verifikasi dan validasi terhadap Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Baca Juga :  Peringatan Hari Pahlawan, Zairullah : Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu

“Ketepatan sasaran dalam pemberian manfaat program bantuan sosial (bansos) menjadi salah satu fokus Kementerian Sosial. Dimana pemberian bansos berjumlah puluhan Triliun Rupiah harus mengacu pada data yang tepat,” ujarnya.

Lanjut Kadinsos Tanbu, pengelolaan data pada Pusat Data dan Informasi (Pusdatin) Kemensos merupakan aset penting pemerintah sebagai salah satu penentu sasaran pemberian bansos/subsidi dan penentu berhasil tidaknya program pengentasan kemiskinan.

Sejak tahun 1998, sambungnya, pengelolaan data tersebut sudah dilakukan dengan menggunakan aplikasi sederhana, namun rentan terhadap kesalahan.

Baca Juga :  Komisi III DPRD Tanah Bumbu Kunjungi BPBD Tanbu

Oleh karena itu, sebagai solusi dari permasalahan tersebut, Pusdatin Kesejahteraan Sosil Kemensos membangun Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial Next Generation (SIKS-NG) sebagai sarana pengelolaan satu data terpadu nasional sebagai solusi pengentasan kemiskinan.

“Melalui bimtek ini Pemerintah Daerah diharapkan dapat mengelola data masing-masing secara online, transparan, murah, mudah dan cepat, sehingga menjadikan bansos/subsidi yang disalurkan tepat sasaran, tepat jumlah, dan tepat waktu,” pungkasnya. (*)

Berita Terkait

AKSI Jumat Bersih, Langkah Nyata Bupati Andi Rudi Latif Wujudkan Lingkungan Sehat di Tanah Bumbu
215 Mobil Hias Bernuansa Islami Semarakkan Pawai Ta’ruf MTQ Nasional ke-IV Tingkat Kecamatan Kusan Tengah
Musrenbang RKPD 2026, Bupati Andi Rudi Latif Paparkan Tujuh Fokus Prioritas Pembangunan Daerah
Pemkab Tanah Bumbu Apresiasi Kontribusi Nyata RS Marina Permata Pada Layanan Kesehatan Masyarakat
Bupati Tanah Bumbu Andi Rudi Latif Instruksikan BPBD Tingkatkan Kesiapsiagaan Hadapi Cuaca Ekstrem
Pertemuan yang Mengharukan Bu Guru Sawiah dan Momen Berkesan Bersama Bupati Tanah Bumbu
Pemkab Tanah Bumbu Perkuat Komitmen Perlindungan Tenaga Kerja Melalui Sinergi dengan BPJS Ketenagakerjaan
Perbaikan Kantor Bupati, Bang Arul Pimpin Rapat Koordinasi Camat di Ruang Terbuka
Berita ini 18 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 03:28 WITA

AKSI Jumat Bersih, Langkah Nyata Bupati Andi Rudi Latif Wujudkan Lingkungan Sehat di Tanah Bumbu

Jumat, 18 April 2025 - 03:21 WITA

215 Mobil Hias Bernuansa Islami Semarakkan Pawai Ta’ruf MTQ Nasional ke-IV Tingkat Kecamatan Kusan Tengah

Rabu, 16 April 2025 - 15:26 WITA

Musrenbang RKPD 2026, Bupati Andi Rudi Latif Paparkan Tujuh Fokus Prioritas Pembangunan Daerah

Rabu, 16 April 2025 - 15:22 WITA

Pemkab Tanah Bumbu Apresiasi Kontribusi Nyata RS Marina Permata Pada Layanan Kesehatan Masyarakat

Rabu, 16 April 2025 - 00:23 WITA

Pertemuan yang Mengharukan Bu Guru Sawiah dan Momen Berkesan Bersama Bupati Tanah Bumbu

Rabu, 16 April 2025 - 00:04 WITA

Pemkab Tanah Bumbu Perkuat Komitmen Perlindungan Tenaga Kerja Melalui Sinergi dengan BPJS Ketenagakerjaan

Selasa, 15 April 2025 - 05:30 WITA

Perbaikan Kantor Bupati, Bang Arul Pimpin Rapat Koordinasi Camat di Ruang Terbuka

Selasa, 15 April 2025 - 05:17 WITA

Empat Desa di Tanbu Akan Gelar Pilkades Antar Waktu

Berita Terbaru