Detikbanua.com, BATULICIN — Sempat mendapatkan keluhan masyarakat akibat puluhan titik jalan berlubang di Jalan Dharma Praja dari Desa Sepunggur, Kecamatan Kusan Tengah hingga kompleks perkantoran pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu, Kelurahan Gunung Tinggi, Kecamatan Batulicin, kini pemerintah setempat lakukan penanganan sementara.
Terlihat saat ini, jalan yang kemarin berlubang cukup parah, kini sudah tertutup rapi dengan batuan semen, hingga akses jalan tersebut kini lebih nyaman.
Dikonfirmasi Kepala Dinas PUPR Tanah Bumbu Hernadi, melalui Plh Kabid Bina Marga Suriadi membeberkan perbaikan sementara itu dilaksanakan pada jum’at sore kemarin.
Ada sekitar 20 titik yang dilakukan perbaikan oleh pihaknya, titiknya untuk lubang besar dan berpotensi rawan kecelakaan.
“Saat ini kami tangan jalan yang berlubang dengan LPA dan semen, untuk penanganan selanjutnya dijadwalkan setelah selesai paket pekerjaan lainnya,” ungkapnya saat dikonfirmasi melalui telepon, Sabtu (22/6/2024).
Sebelumnya disampaikan oleh salah seorang pengguna jalan, Kerusakan jalan ini pun seringkali dikeluhkan warga. Satu di antaranya seorang pengguna jalan, Maulana yang setiap harinya melintasi jalan tersebut.
Salah seorang pegawai Pemkab Tanahbumbu, Andi dimintai komentarnya terkait perbaikan ini, ia merasa cukup senang, sebab jalan tersebut cukup mengganggu pengendara yang melintasi.
“Ini kan jalan utama, memang sudah sepatutnya penanganannya lebih cepat, terlebih jalan ini seperti penyambutan bagi tamu-tamu atau warga yang ingin mengurus sesuatu ke komplek perkantoran Tanah Bumbu,” ungkapnya.